Langsung ke konten utama

Saatnya Berubah (Tentang Uang)


Anda tidak akan bisa merubah keuangan anda, sebelum cara berpikir, merasakan dan bertindak anda berubah terlebih dahulu

Kali ini saya akan coba mengkombinasikan antara Change Management oleh bukunya Jhon P. Kotter berjudul Leading Change yang biasa digunakan oleh organisasi atau perusahaan ke dalam diri sendiri. Agar perubahan itu benar-benar bisa kita praktek kan bersama. Karena saya yakin dan percaya, jika sikap mental anda berubah maka keuangan anda juga akan ikut berubah. Karena sukses dan kaya adalah akibat dari sebab yang anda bangun setiap hari. Jhon P. Kotter yang dikenal sebagai bapak Change Management membuat 8 langkah perubahan yang biasa disebut dengan 8 steps to Change. Ayo kita mulai, tapi ingat ya. Biasakan anda mencatat nya di dalam hati dan perasaan serta pikiran anda. Agar ilmu-ilmu ini bisa anda praktekkan, karena tak akan ada perubahan tanpa tindakan nyata. Saatnya keluar dari jebakan "zona nyaman" yaitu kebiasaan buruk yang sulit diubah.


1. Create sense of urgency (Ciptakan kebutuhan yang mendesak)
Strategi ini bisa dimulai dengan pembicaraan terbuka di dalam diri (selftalk)
Berbicaralah secara terbuka dengan diri sendiri. Apa kekurangan yang bener-bener berulang dilakukan dan memang berdampak tidak baik. Biasanya proses ini akan diganggu oleh "pembenaran" atas ketidakmampuan dan " kambing hitam " yang dengan sengaja kita cari sendiri untuk menutupi kelemahan kita.

2. Form a powerfull coalition (Membentuk Koalisi yang Kuat)
Carilah "tokoh kunci" bagi perubahan yang anda inginkan. Biasanya saya menggunakan mentor atau guru sebagai teman yang memaksa saya untuk disiplin akan perubahan itu. Tapi tetap hati-hati ya, karena tidak semua guru punya visi yang besar dan niat yang jernih untuk memajukan muridnya.

3. Create a Vision for Change (Membuat Visi untuk Perubahan)
Dalam membuat perubahan yang berkepanjangan dalam diri anda harus memiliki visi jangka panjang yang menantang. Karena ini akan mempertahankan perubahan yang anda bangun secara perlahan. Jadi ketika dalam proses perubahan kebiasaan dan di tengah jalan anda jenuh, maka Visi inilah yang akan berkata kepada anda "Ayo lanjut lagi, ini baru dimulai"
Contoh : Kenapa anda harus berhemat dan mengeluarkan uang untuk hal yang penting saja ? Karena sikap hemat ini akan menjadikan anda pemimpin dengan ekonomi yang kuat. Dan ekonomi yang kuat akan membuat anda layak memimpin orang banyak, membentuk sebuah peradaban dan menjadi pemicu bagi peristiwa-peristiwa besar di dunia. Waw !!
Visi yang besar dan kuat akan memicu anda menjadi orang besar yang layak di amanah kan sebuah jabatan ataupun posisi penting bagi kehidupan orang banyak.

Baca juga : Memberi Arti Positif Pada Uang

4. Communicate Vision (Komunikasi Visi dengan Jelas)
Sebagai orang dengan mimpi dan target besar tadi, maka anda WAJIB berani menyampaikan visi itu kepada orang lain. Memang terdengar "aneh" bahkan "gila". Tapi semua orang-orang terbaik yang hari ini namanya dibicarakan dunia adalah orang-orang yang berani mengkomunikasikan Visi mereka dan akhirnya menjadi sejarah besar di dunia.
Lihat saja Mark Zuckerberg yang memimpin Facebook, Larry Page dan Sergey Brin yang memimpinkan mesin pencari bernama Google.
Siapa .mereka dahulu ? Mungkin hanya orang biasa.
Tapi siapa mereka hari ini ? Semua orang membicarakan mereka. Karena mereka menciptakan sesuatu yang besar dengan visi yang besar serta memperjuangkan nya sampai tetes darah penghabisan. Komunimasikan Visi anda !

5. Remove of Obstacle (Hilangkan semua Hambatan)
Sudah pastilah setiap perubahan akan memiliki hambatan masing-masing. Anda akan diajak untuk kembali ke dalam kebiasaan lama. Contoh : ketika anda punya kebiasaan belanja sesuatu tanpa menghitung apakah barang itu perlu atau tidak. Kemudian anda ingin merubah kebiasaan itu, maka anda akan dihambat oleh banyak hal seperti teman yang mengejek, mengolok ataupun mengucilkan anda dan menangkap anda "Sok pinter", "Sok suci" dan sejenisnya.
Teruslah maju, Hilangkan semua Hambatan !

6. Create Short Term Wins (Ciptakan kemenangan jangka pendek)
Agar anda memiliki perubahan yang bertumbuh, maka anda harus memiliki target target kecil kemudian dilanjutkan secara bertahap.
Contoh : jika anda ingin merubah kebiasaan "boros". Maka anda harus mulai dengan sebagiannya dulu, kemudian dikurangi lagi dan dikurangi lagi. Kemenangan kecil ini akan memicu kemenangan lainnya.

7.  Build on the Change (Terus membangun perubahan)
Tidak boleh "cepat puas" untuk sebuah perubahan besar. Anda harus fokus melakukan standar baru atau target target baru menuju pribadi yang lebih tangguh mengatur keuangan.

8. Anchor the Change in Corporate (Tanamkan ini dalam budaya perubahan)
Dalam hal ini Kotter ingin menyampaikan bahwa perubahan itu harus di validasi menjadi "Kebiasaan". Yang awalnya tidak nyaman, tidak nyaman dan akhirnya jadi terbiasa. Di sinilah perubahan itu menjadi kebiasaan baru yang akhirnya meninggalkan kebiasaan lama.

Agar anda mudah menghafal nya, saya beri gambarannya :









Komentar

Postingan populer dari blog ini

Manfaat Tersembunyi Dari Anehnya 5 Buah Ini

Buah merupakan suatu hal yang sangat dekat dengan manusia, semua manusia pasti sudah pernah mencoba dan memakan buah entah itu buah yang murah, mahal, ataupun aneh. Kandungan gizi yang menyehatkan bagi manusia, dan rasanya yang beragam lah yang menjadi alasan buah sangat melekat pada manusia. Didunia ini banyak sekali buah-buahan yang dapat kita temui, terlebih kita hidup di Negara Indonesia yang memiliki iklim tropis yang memungkinkan daerah yang subur penghasil buah-buahan. Manfaat buah pun juga tak kalah dengan sayur mayur, sehingga buah yang beragam rasa menjadi salah satu alternatif menjaga maupun menyembuhkan penyakit secara alami. Kandungan warna yang dimiliki buah yang beragam, menarik minat manusia untuk memakannya, dan seluruh buah rata-rata dapat dimakan secara langsung ataupun diolah menjadi menu lain. Namun tak jarang pula ada buah aneh yang jarang kita temui, seperti apa kira-kira ? Simak ulasan manfaat buah-buahan aneh berikut ini : 1. Buah Black Sapote -Menurunkan berat

Burj Khalifa Gedung Tertinggi di Dunia Menampilkan Merah Putih Dalam Rangka HUT RI 74

KBRI Abu Dhabi mengunggah sebuah video yang menampilkan bangunan setinggi 828 meter itu ditutupi oleh warna bendera Indonesia, merah dan putih. Pada keterangan, KBRI Abu Dhabi mengatakan bahwa atraksi light show yang menampilkan bendera merah putih itu berhasil menarik atensi publik, terutama masyarakat Indonesia yang tinggal di UEA. "Sejumlah orang sangat antusias dan terlihat mengenakan baju merah dan putih, bahkan batik. Sebagai simbol khas Indonesia," tulis pihak KBRI. Laporan KBRI Abu Dhabi menyebutkan, Konsul Jenderal RI Dubai Ridwan Hasan dan sejumlah staf KBRI Abu Dhabi serta KJRI Dubai nampak hadir di tengah kerumunan warga Indonesia. Konjen Ridwan, yang datang sekaligus mewakili Duta Besar RI untuk UEA Husin Bagis yang tengah menunaikan ibadah haji, sempat menyapa sejumlah warga yang hadir. Sayangnya, atraksi light show ini hanya berlangsung kurang dari satu menit. Baca juga : Mengagumkan!, Inilah Formasi Mosaik IPB 2019 Yang Memperoleh 2 Rekor Dunia Kendati demikia

Sejarah Komputer dari Generasi ke Generasi

Komputer adalah sebuah perangkat yang saat ini banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Adanya komputer sebagai penunjang aktifitas manusia, dapat mempermudah setiap pekerjaan yang dilakukan. Hal tersebut terbukti dengan digunakannya komputer, dalam setiap lini kehidupan di zaman yang modern ini. Tidak bisa dipungkiri lagi, bahwa manusia saat ini cenderung bergantung pada komputer dalam kesehariannya. Sebagai contoh, saat ini fungsi komputer untuk mengetik sebuah surat menjadi lebih efisien, dibandingkan menulis surat dengan tangan. Jika salah pengetikan pada komputer, maka kita bisa langsung menghapus dan merevisinya. Tapi ketika menulis surat dengan tangan di atas selembar kertas, jika terjadi kesalahan maka kita harus menulisnya dari awal, apa bila menulisnya menggunakan pulpen. Sejarah Komputer Pada dasarnya arti komputer itu cukup luas, tidak hanya sekedar perangkat mesin berteknologi tinggi, dengan sekumpulan chip dan kabel di dalamnya. Tapi komputer adalah alat yang digunak